Bantuan

Pertanyaan umum seputar Program Kartu Prakerja

sumber: www.prakerja.go.id/faq

Apa itu Program Kartu Prakerja?

Program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan/atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi

Apa Tujuan dan Manfaat mengikuti Program Kartu Prakerja?

Program Kartu Prakerja bertujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, serta mengembangkan kewirausahaan lewat Program Pelatihan. Demi Tujuan tersebut, maka kamu akan diberikan saldo senilai Rp1.000.000 (satu juta rupiah) untuk membeli Program Pelatihan. Selain itu kamu juga akan mendapat bantuan Insentif setelah mengikuti Pelatihan, yaitu :

  1. Insentif Pelatihan, yang besarannya untuk anggaran tahun 2020 adalah Rp600.000 (enam ratus ribu rupiah) perbulan (selama 4 bulan)
  2. Insentif Survei Keberkerjaan, yang besarannya untuk anggaran tahun 2020 adalah Rp50.000 (lima puluh ribu rupiah) persurvei (akan ada 3 survei)

Siapa saja yang bisa mengikuti Program Kartu Prakerja dan Apa persyaratannya?

Kamu bisa mendaftar Kartu Prakerja jika kamu adalah pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil. Untuk itu, kamu harus memenuhi persyaratan sebagai warga negara Indonesia berusia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal. Untuk merespon dampak dari pandemi COVID-19, Program Kartu Prakerja untuk sementara waktu akan diprioritaskan bagi pekerja/buruh yang dirumahkan maupun pelaku usaha mikro dan kecil yang terdampak penghidupannya. Namun, jika kamu adalah salah satu dari pekerjaan di bawah ini, maka kamu tidak bisa mendaftar Program Kartu Prakerja:

  1. Pejabat Negara
  2. Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah
  3. Aparatur Sipil Negara
  4. Prajurit Tentara Nasional Indonesia
  5. Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia
  6. Kepala Desa dan perangkat desa
  7. Direksi, Komisaris, dan Dewan Pengawas pada badan usaha milik negara atau badan usaha milik daerah.

Kemana saya harus menghubungi jika ingin bertanya lebih lanjut tentang Kartu Prakerja?

Untuk Info lebih lengkap seputar Program Kartu Prakerja :

  1. Kunjungi website resmi Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id
  2. Jika kamu punya Pertanyaan lain, silahkan kunjungi www.prakerja.go.id/faq
  3. Kamu juga bisa menghubungi Tim Kartu Prakerja melalui :

Bagaimana cara mendownload Sertifikat saya?

  1. Setelah login siswa klik menu "Pelatihan Saya"
  2. Pada pelatihan tersedia klik "Akses Pelatihan"
  3. Pada bagian akhir halaman "Akses Pelatihan" terdapat link pada bagian "Sertifikat"
  4. Klik link tersebut
  5. dan Sertifikat berhasil di download

Pertanyaan umum Peserta Pelatihan

Bagaimana cara Mendaftar Akun di Elro Computer?

  1. Di bagian atas website, klik Pendaftaran > Pelatihan Online
  2. Isi semua data yang diminta di Formulir Pendaftaran dengan benar, lalu klik tombol Daftar Sekarang
  3. Selanjutnya kamu harus Memverifikasi Email agar Akun kamu bisa digunakan

Bagaimana cara Memverifikasi Email?

  1. Buka Email kamu, dan klik link verifikasi yang telah dikirim oleh sistem (info@elrocomputer.com) untuk mengaktifkan Akun kamu
  2. Selanjutnya kamu bisa untuk Masuk ke Halaman Pelatihan

Catatan :

  1. Jika kamu tidak melihat email dari sistem tersebut, coba cek Folder Spam
  2. Jika di Folder Spam juga tidak ada, silahkan tunggu dalam waktu 1 jam, kemudian cek kembali
  3. Jika dalam 1 jam belum ada juga, silahkan untuk menghubungi kami melalui Icon WhatsApp di Pojok kanan bawah kamu

Bagaimana cara untuk Masuk ke Halaman Pelatihan?

  1. Di bagian atas website, klik tombol Masuk
  2. Ketikkan Email dan Kata Sandi yang telah kamu daftarkan sebelumnya
  3. Klik tombol Masuk Sekarang

Bagaimana jika saya Lupa Kata Sandi Akun saya?

Jika kamu lupa Kata Sandi dari Akun kamu, silahkan ikuti langkah berikut untuk mereset Kata Sandi 

  1. Di bagian atas website, klik tombol Masuk  > Lupa Kata Sandi
  2. Ketikkan Email kamu
  3. Klik tombol Kirim Link Reset
  4. Buka Email kamu, dan klik Link Reset Kata Sandi yang telah dikirim oleh sistem (info@elrocomputer.com)
  5. Ketikkan Kata Sandi dan Konfirmasi Kata Sandi yang baru untuk Akun kamu

Catatan :

  1. Jika kamu tidak melihat email dari sistem tersebut, coba cek Folder Spam
  2. Jika di Folder Spam juga tidak ada, silahkan tunggu dalam waktu 1 jam, kemudian cek kembali
  3. Jika dalam 1 jam belum ada juga, silahkan untuk menghubungi kami melalui Icon WhatsApp di pojok kanan bawah kamu

Bagaimana cara Mengubah Kata Sandi, Biodata, Foto Profil saya?

  1. Silahkan Masuk terlebih dahulu ke Halaman Pelatihan
  2. Klik Foto Profil default di pojok kanan atas kamu > Profil Saya
  3. Ubah data yang kamu inginkan, untuk menyimpan data tersebut :
  • Jika data yang kamu ubah adalah Profil Pribadi, klik Simpan Profil
  • Jika data yang kamu ubah adalah Akun Masuk, klik Simpan Akun Masuk

Pertanyaan Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Apakah saya harus menggunakan data-data Pribadi yang sama dengan yang di Kartu Prakerja & DIGITAL PLATFORM?

Ya harus, karena jika tidak maka kami tidak akan bisa meluluskan kamu di DIGITAL PLATFORM dan Insentif dari Kartu Prakerja kamu tidak akan cair

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bisakah Pelatihan yang saya beli dibatalkan/digagalkan/ditukar dengan yang lain?

Mohon maaf, Pelatihan yang sudah dibeli tidak bisa dibatalkan/digagalkan/ditukar dengan yang lain

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Setelah Mendaftar Akun, Apa yang harus saya lakukan?

Setelah Mendaftar Akun, maka kamu terlebih dahulu harus Menukar Kupon Pelatihan agar bisa Memulai Pelatihan

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bagaimana cara Menukar Kupon Pelatihan?

  1. Silahkan Masuk terlebih dahulu ke Halaman Pelatihan
  2. Klik menu Program Pelatihan Online
  3. Klik tombol Lihat Program Pelatihan pada Program yang kamu punya kode kuponnya
  4. Klik tombol Tukar Kupon Pelatihan (Prakerja)
  5. Masukkan No Kartu Prakerja dan Kupon Pelatihan kamu
  6. Klik tombol Tukar Sekarang
  7. Selanjutnya kamu bisa Memulai Pelatihan

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bagaimana cara Melihat Kupon Pelatihan DIGITAL PLATFORM?

CARA MELIHAT KUPON PELATIHAN DI KEMNAKER

  1. Silahkan kunjungi halaman pelatihan.kemnaker.go.id
  2. Di bagian atas website, klik tombol Masuk
  3. Ketikkan No. KTP / No. HP / Email dan Password Akun KEMNAKER kamu
  4. Klik tombol Masuk Sekarang
  5. Di bagian atas website, klik tombol Pelatihan Saya
  6. Klik menu Pelatihan dan lihat Kupon Pelatihan kamu

CARA MELIHAT KUPON PELATIHAN DI KARIER.MU

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bagaimana cara Melihat No Kartu Prakerja?

  1. Silahkan kunjungi halaman www.prakerja.go.id dengan akun Prakerja kamu
  2. Di bagian atas website, klik tombol Masuk
  3. Ketikkan Email dan Password Akun Prakerja kamu
  4. Klik tombol Login
  5. Klik menu Dashboard dan lihat No Kartu Prakerja kamu

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Setelah Menukar Kupon Pelatihan, Apa yang harus saya lakukan?

Setelah Menukar Kupon Pelatihan, kamu sudah bisa untuk Memulai/Mengikuti/Mengakses Pelatihan

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Kapan jadwal saya untuk Memulai/Mengikuti/Melanjutkan/Mengakses Pelatihan?

Kamu bisa mendaftar kapanpun (SELAMA PROGRAM PRAKERJA BERLANGSUNG), dan Memulai/Mengikuti/Melanjutkan/Mengakses Pelatihan setelah Menukarkan Kupon

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bagaimana cara Memulai/Mengikuti/Melanjutkan/Mengakses Pelatihan?

  1. Silahkan Masuk terlebih dahulu ke Halaman Pelatihan
  2. Klik menu Pelatihan Saya
  3. Klik tombol Akses Pelatihan pada program yang kamu sudah beli dan ingin mulai/ikuti/lanjutkan/akses

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bagaimana jika saya tidak punya Laptop/Komputer/Notebook untuk mengerjakan tugas praktik?

Untuk mengerjakan Tugas praktik, peserta biasanya mengerjakan nya memakai Laptop/Komputer/Notebook. Jika tidak ada kami hanya bisa memberikan alternatif (saran) :
1. Pinjam Laptop/Komputer/Notebook Teman/Keluarga/Tetangga
2. Mengerjakannya di warnet
3. Download Aplikasi sesuai program pelatihan di HP

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Apa itu Web Seminar (Webinar) dan Bagaimana pelaksanaannya?

Web Seminar (Webinar) adalah kegiatan seminar yang dilaksanakan secara online atau melalui internet. Untuk pelaksanaannya antara Instruktur dan Peserta akan saling bertanya jawab mengenai Program Kartu Prakerja dan Kelanjutan Pelatihan dari Peserta setelahnya melalui Aplikasi ZOOM Meeting

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bagaimana cara membuat Rating dan Ulasan di DIGITAL PLATFORM?

CARA MEMBUAT RATING & ULASAN DI KEMNAKER

  1. Silahkan kunjungi halaman pelatihan.kemnaker.go.id
  2. Di bagian atas website, klik tombol Masuk
  3. Ketikkan No. KTP / No. HP / Email dan Password Akun KEMNAKER kamu
  4. Klik tombol Masuk Sekarang
  5. Di bagian atas website, klik tombol Pelatihan Saya
  6. Klik Penilaian
  7. Klik Buat Ulasan

CARA MEMBUAT RATING & ULASAN DI KARIER.MU

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bagaimana jika saya belum bisa membuat Rating dan Ulasan di KEMNAKER?

  1. Pastikan kamu sudah menunggu paling lama 1 x 24 jam setelah kamu menyelesaikan pelatihan
  2. Bila sudah lewat 1 x 24 jam belum juga bisa beri ulasan, silahkan anda kirim data kamu dengan format :
  • Nama Lengkap :
  • NIK :
  • Email :
  • Program Pelatihan :

Kirim ke No WhatsApp Instruktur : 081371589623

[Khusus Peserta Pelatihan Kartu Prakerja] Bagaimana jika Sertifikat belum muncul dan Pelatihan saya masih aktif di Dashboard Prakerja saya?

  1. Pastikan nama akun DIGITAL PLATFORM kamu sesuai dengan akun PRAKERJA
  2. Pastikan kamu sudah membuat Rating dan Ulasan di DIGITAL PLATFORM.
  3. Pastikan kamu sudah menunggu update di www.prakerja.go.id hingga sinkronisasi data selesai (biasanya paling lama 7 x 24 jam).

Jika masih belum muncul, Silahkan menghubungi 

CS KEMNAKER
Telp   : 021-5255733/021-50816000
Email : support@kemnaker.go.id

CS KARIER.MU

Telp   : 
Email : 

CS PRAKERJA: 
Telp   : 08001503001
Email : info@prakerja.go.id
Live Chat : 

  1. Masuk ke prakerja.go.id
  2. Klik kotak bertuliskan "Minta Bantuan/Contact Center Prakerja" di pojok kanan bawah

Pertanyaan Khusus Peserta Pelatihan Reguler

[Khusus Peserta Pelatihan Reguler] Setelah Mendaftar Akun, Apa yang harus saya lakukan?

Setelah kamu Mendaftar Akun, kamu harus Membeli Pelatihan terlebih dahulu sebelum bisa Memulai Pelatihan

[Khusus Peserta Pelatihan Reguler] Bagaimana cara Membeli Pelatihan?

  1. Silahkan Masuk terlebih dahulu ke Halaman Pelatihan
  2. Klik menu Program Pelatihan Online
  3. Klik tombol Lihat Program Pelatihan pada Program yang ingin kamu beli
  4. Klik tombol Beli Sekarang (Reguler)
  5. Ikuti petunjuk yang ada di Halaman Pembelian

[Khusus Peserta Pelatihan Reguler] Setelah Membeli Pelatihan, Apa yang harus saya lakukan?

Setelah Membeli Pelatihan, kamu sudah bisa untuk Memulai/Mengikuti/Mengakses Pelatihan

[Khusus Peserta Pelatihan Reguler] Kapan jadwal saya untuk Memulai/Mengikuti/Melanjutkan/Mengakses Pelatihan?

Kamu bisa mendaftar kapanpun (SELAMA PROGRAM PRAKERJA BERLANGSUNG), dan Memulai/Mengikuti/Melanjutkan/Mengakses Pelatihan setelah Menukarkan Kupon

[Khusus Peserta Pelatihan Reguler] Bagaimana cara Memulai/Mengikuti/Melanjutkan/Mengakses Pelatihan?

  1. Silahkan Masuk terlebih dahulu ke Halaman Pelatihan
  2. Klik menu Pelatihan Saya
  3. Klik tombol Akses Pelatihan pada program yang kamu sudah beli dan ingin mulai/ikuti/lanjutkan/akses

[Khusus Peserta Pelatihan Reguler] Bagaimana jika saya salah Membeli Pelatihan?

Silahkan hubungi kami melalui Icon WhatsApp di Pojok kanan bawah kamu untuk Konfirmasi

Logo Whatsapp
Butuh Bantuan? Chat Kami Lewat WhatsApp